Hadapi Ujian Nasional 2016, Bupati Buka Kegiatan Rapat Koordinasi Kepala Sekolah
SINTANG, (KN.com) - Sebanyak 163 peserta yang merupakan kepala SMP, MTs, SMA, MA, dan SMK yang ada di Kabupaten Sintang menghadiri rapat koordinasi dan sosialisasi mengenai Ujian Nasional dan Ujian Sekolah tingkat SMP/MTs/SMA/MA/SMA se-Kabupaten Sintang tahun 2016 yang dibuka secara resmi oleh Bupati Sintang , di Gedung PGRI, Kamis (25/2).
Dalam sambutannya Bupati Sintang, Jarot Winarno mengatakan sesuai dengan visi misi sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati,yakni terwujudnya masyarakat Kabupaten Sintang yang cerdas, sehat, maju, religius dan sejahtera, yang didukung penerapan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih pada tahun 2021, maka tugas dan tanggungjawab bagi insan pendidikan adalah untuk melaksanakan pembangunan pendidikan berkualitas yang berakar pada budaya lokal serta indikator kinerja yang terbaik.
Masih Kata Jarot, faktor penentu tingkat kelulusan siswa adalah kualitas pembelajaran di sekolah yang harus ditopang oleh tiga aspek yaitu, guru, sarana prasarana, dan peran serta siswa.
"Guru harus menempuh strategi dan menggunakan metode mengajar tepat serta menerapkan teknik mengajar berkualitas, sehingga dapat membantu siswa dalam menerima dan mencerna materi pembelajaran dengan baik, maka dari itu tiga aspek tersebut haruslah dikelola oleh sekolah dengan dinamikanya digerakkan oleh kepala sekolah itu sendiri,"ungkap Jarot
Terkait dengan menjelang pelaksanaan ujian nasional, dirinya minta semua kepala sekolah mampu untuk memahami secara utuh bagaimana penyelenggaraan ujian nasional agar persiapan dapat dilakukan sejak dini sehingga mampu mencapai tingkat kelulusan yang optimal.
“Pada kesempatan ini pula saya meminta kepada seluruh peserta rakor dan sosialisasi untuk dapat mengikuti kegiatan ini dengan tertib dan serius, sebab materi yang akan disampaikan untuk bekal dalam mempesiapkan ujian nasional di sekolah masing-masing, serta buatlah dialog yang konstruktif agar semua pengetahuan yang dibutuhkan dapat diserap semua peserta rakor dan sosialisasi," pintanya
Kemudian Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sintang, Marchues Afen mengatakan dalam sambutannya, kegiatan ini merupakan salah satu strategis untuk bersilaturahmi bersama kepala sekolah yang ada di Kabupaten Sintang, khususnya jenjang SMP SMA yang sebentar lagi akan melaksanakan ujiannasional.
"Ini sekaligus untuk mengevaluasi apa yang telah terjadi pada Ujian Nasional tahun lalu dan apa yang harus dilakukan untuk menghadapi ujian pada tahun 2016 ini, yang terutama dan khususnya pada jenjang pendidikan SMA yang diutamakan, karena ujian pada SMA, MA, dan SMK akan dilaksanakan pada tanggal 4 april, karena yang namanya menghadapi ujian, bukanlah masalah hal yang sepele tetapi merupakan masalah serius, agar ujian nasional pada tahun 2016 ini dapat berjalan dengan lancar,"katanya.
Selanjutnya Afen meminta kepada Bupati agar dapat memberikan kontribusi terhadap sarana dan prasarana di bidang pendidikan. (humas/phs)
Dalam sambutannya Bupati Sintang, Jarot Winarno mengatakan sesuai dengan visi misi sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati,yakni terwujudnya masyarakat Kabupaten Sintang yang cerdas, sehat, maju, religius dan sejahtera, yang didukung penerapan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih pada tahun 2021, maka tugas dan tanggungjawab bagi insan pendidikan adalah untuk melaksanakan pembangunan pendidikan berkualitas yang berakar pada budaya lokal serta indikator kinerja yang terbaik.
Masih Kata Jarot, faktor penentu tingkat kelulusan siswa adalah kualitas pembelajaran di sekolah yang harus ditopang oleh tiga aspek yaitu, guru, sarana prasarana, dan peran serta siswa.
"Guru harus menempuh strategi dan menggunakan metode mengajar tepat serta menerapkan teknik mengajar berkualitas, sehingga dapat membantu siswa dalam menerima dan mencerna materi pembelajaran dengan baik, maka dari itu tiga aspek tersebut haruslah dikelola oleh sekolah dengan dinamikanya digerakkan oleh kepala sekolah itu sendiri,"ungkap Jarot
Terkait dengan menjelang pelaksanaan ujian nasional, dirinya minta semua kepala sekolah mampu untuk memahami secara utuh bagaimana penyelenggaraan ujian nasional agar persiapan dapat dilakukan sejak dini sehingga mampu mencapai tingkat kelulusan yang optimal.
“Pada kesempatan ini pula saya meminta kepada seluruh peserta rakor dan sosialisasi untuk dapat mengikuti kegiatan ini dengan tertib dan serius, sebab materi yang akan disampaikan untuk bekal dalam mempesiapkan ujian nasional di sekolah masing-masing, serta buatlah dialog yang konstruktif agar semua pengetahuan yang dibutuhkan dapat diserap semua peserta rakor dan sosialisasi," pintanya
Kemudian Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sintang, Marchues Afen mengatakan dalam sambutannya, kegiatan ini merupakan salah satu strategis untuk bersilaturahmi bersama kepala sekolah yang ada di Kabupaten Sintang, khususnya jenjang SMP SMA yang sebentar lagi akan melaksanakan ujiannasional.
"Ini sekaligus untuk mengevaluasi apa yang telah terjadi pada Ujian Nasional tahun lalu dan apa yang harus dilakukan untuk menghadapi ujian pada tahun 2016 ini, yang terutama dan khususnya pada jenjang pendidikan SMA yang diutamakan, karena ujian pada SMA, MA, dan SMK akan dilaksanakan pada tanggal 4 april, karena yang namanya menghadapi ujian, bukanlah masalah hal yang sepele tetapi merupakan masalah serius, agar ujian nasional pada tahun 2016 ini dapat berjalan dengan lancar,"katanya.
Selanjutnya Afen meminta kepada Bupati agar dapat memberikan kontribusi terhadap sarana dan prasarana di bidang pendidikan. (humas/phs)
Tidak ada komentar: